Makanan yang sehat memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Sehingga setiap hari tubuh kita membutuhkan nutrisi tersebut agar dapat dijadikan sebagai energi dalam beraktivitas. Kandungan nutrisi pada makanan yang wajib di konsumsi setiap hari ada tujuh diantaranya sebagai berikut:
1. Karbohidrat
2. Protein
3. Lemak
4. Vitamin
5. Mineral
6. Serat
Tumbuhan
7. Air
Karbohidrat menjadi sumber energi
utama bagi tubuh. Karbohidrat berasal dari tumbuhan berupa biji-bijian, umbi dan kacang-kacangan. Proses pengolahan
karbohidrat dari sari pati yang menjadi glukosa dan disimpan menjadi lemak
sebagai cadangan energi. Kelebihan karbohidrat bisa menyebabkan obesitas.
Protein wajib dikonsumsi guna
pertumbuhan dan perbaikan sel dalam tubuh. Sumber protein dapat diperoleh dari
hewan, seperti ayam, ikan dan daging yang biasa disebut protein hewani, adapun protein yang berasal dari tumbuhan, tahu,
tempe an kacang-kacangan disebut protein
nabati. Kelebihan protein dapat menyebabkan asam urat
Lemak pada makanan berfungsi
untuk membantu penyerapan vitamin A, D, E dan K dan pembentukan hormon. Makanan
yang mengandung lemak diantaranya alpukat, kacang-kacangan dan sayur hijau
serta buah-buahan. Kelebihan zat lemak pada tubuh dapat mengakibatkan kolestrol
tinggi, obesitas dan resiko kanker.
Vitamin dalam tubuh manusia
berfungsi sebagai metabolism tubuh dan perawatan sel tubuh. Makanan yang
mengandung vitamin adalah buah, sayur dan kacang. Kekurangan Vitamin dapat
menyebabkan sakit mata, anemia, hipertensi dan batuk pilek.
Mineral dalam tubuh berfungsi
sebagai peningkatan fungsi saraf dan membantu mengubah makanan menjadi energi.
Mineral ada dua yakni mineral mayor (dibutuhkan dalam jumlah banyak) dan
mineral minor (dibutuhkan dalam jumlah sedikit). Makanan yang mengandung mineral
berasal dari tumbuhan dalam tanah, seperti umbian dan sayuran berwarna hijau gelap. Kekurangan mineral bisa mengakibatkan
osteoporosis, mudah lelah dan anemia
Serat tumbuhan atau biasa disebut
fiber dietery berfungsi untuk menjaga
sisitem pencernaan lebih baik dan membantu penyerapan nutrisi dalam usus.
Makanan yang mengandung serat tumbuhan yakni sayuran hijau. Kekurangan serat
tumbuhan bisa mengakibatkan gangguan pencernaan.
Air yang berada dalam tubuh
manusia sebanyak 65 % dari berat tubuh manusia, sehingga kita membutuhkan
sebanyak 3-4 liter per hari. Kekurangan cairan bisa mengakibatkan kerusakan
pada saraf, mata, sistem pencernaan dan lain sebagainya. Bawalah botol air
minum untuk mencegah dehidrasi.
Sebagai catatan, jika anda
mengalami kelebihan makanan sebaiknya disedekahkan kepada kerabat atau teman
atau tetangga. Hal tersebut lebih bermanfaat daripada anda telan sendiri yang
mengakibatkan penyakit dalam tubuh. Selain itu, rutinkan puasa sunnah untuk menghidari kelebihan lemak dalam tubuh.
Comments
Post a Comment